PSIM Komitmen Pertahankan Seto • Radar Jogja #PSIM #Komitmen #Pertahankan #Seto #Radar #Jogja
PSIM Komitmen Pertahankan Seto • Radar Jogja
RADAR JOGJA – Manajemen PSIM Jogja sudah menggelar pertemuan dengan jajaran pelatih Laskar Mataram -julukan PSIM. Hasilnya ada sekitar 70 persen pemain musim lalu yang dipertahankan. Selama pelatih, komunikasi dengan Seto Nurdiyantara terus dilakukan.
“Pembicaraan dengan Coach Seto masih berlangsung sampai dengan saat ini,” papar CEO PSIM Bima Sinung Widagdo kepada Radar Jogja Selasa (18/1).
Sinung menegaskan, pihaknya berkomitmen untuk memperpanjang kontrak mantan pelatih PSS Sleman itu. Dia berharap Seto tetap menukangi PSIM untuk musim 2022.
Sementara ketika ditanya apakah sudah ada kesepakatan lisan dengan Seto, pria kelahiran Jakarta itu tidak menjawab secara pasti. “Biasalah Coach Seto, pertimbangan dari keluarga dan lain-lain yang utama,” ucapnya.
Bagaimana dengan pemain? Sinung mengatakan, sampai saat ada sekitar 50-70 persen pemain yang layak dipertahankan. Hanya, perihal nama-nama pemain tersebut dia belum mau membeberkan. “Tentunya jumlah dan nama saya enggak bisa bilang ya. Saya baru bisa kasih kisaran saja karena kan seiring waktu masih bisa bergeser juga,” ujar Sinung.
Lebih lanjut, mantan CEO Sulut United itu menuturkan, ada tiga kategori pemain yang akan dipertahankan. Pertama, pemain yang direkomendasikan tim pelatih. Kemudian, pemain yang direkomendasikan dengan berbagai pertimbangan. “Ketiga adalah pemain yang dipertimbangkan,” katanya.
Yang pasti, setelah urusan kontrak pemain dan pelatih beres, Laskar Mataram bakal gerak cepat berburu pemain tambahan. Soal kriteria pemain yang akan direkrut, Sinung menyerahkan sepenuhnya kepada tim pelatih. “Kami ingin punya skuad yang solid dan mempunyai kedalaman dari materi. Beserta tentunya diharapkan lebih baik dari musim lalu,” tandasnya.
Lalu, apakah ada rencana merekrut pemain bintang untuk musim depan? “Bukannya alergi pemain bintang ya. Intinya kami akan berusaha membangun skuad yang dibutuhkan pelatih saja,” tambah dia.
Dihubungi terpisah, Seto menyatakan bahwa saat ini memang belum ada pembicaraan serius dengan manajemen Laskar Mataram. Pelatih berlisensi AFC Pro itu juga belum bisa memutuskan perihal masa depannya di PSIM. “Ya belum ada jawabannya. Ikut jalannya Tuhan saja. Yang penting tim pelatih sudah menyelesaikan kewajiban dan laporan tahun ini juga sudah saya serahkan ke manajemen,” bebernya. (ard/pra)
#PSIM #Komitmen #Pertahankan #Seto #Radar #Jogja